Sabtu, 29 Desember 2012

Pakan Alami Ikan Cupang (Betta. sp)



Perilaku berhubungan dengan tingkah laku alami yang ditunjukkan ikan cupang. Selama penangkaran, perilaku alami tersebut hendaknya tidak dihambat atau dihilangkan. Namun demikian,peternak perlu mengelolanya agar sesuai dengan tujuan pemeliharaan cupang. Penghambatan perilaku alami justru akan berakibat buruk bagi ikan. Hal tersebut akan mengakibatkan ikan menjadi stres karena tidak dapat menyalurkan hasrat alaminya.
Secara umum, ikan mempunyai dua pola dalam mencari pakan, yaitu aktif mencari pakan pada siang hari (diurnal) dan malam hari (nokturnal). Sementara cupang sendiri termasuk tipe diurnal, yaitu aktif mencari pakan mulai dari matahari terbit hingga matahari tenggelam. Di alam, cupang akan memakan pakan yang ditemui sebanyak-banyaknya.
Ikan cupang termasuk
dalam kelompok ikan karnivora, yaitu memakan binatang hidup. Hal itu, terlihat dari bentuk giginya yang runcing (bergerigi). Cupang sejatinya adalah ikan pemburu sehingga berburu adalah watak alaminya. Pakan hidup akan mmenstimulasinya untuk memasngsa. Tidak jarang ditemukan kasus-kasus dimana cupang tidak mau makan karena pakan yang diberikan adalah pakan kering/beku (sudah mati)
Adapun jenis, pakan alami yang biasa disantap ikan ini yaitu
1. Jentik Nyamuk (Cuk)


               Pakan ini mengandung banyak protein yang baik untuk ikan cupang. Pada musim kemarau, jentik nyamuk banyak diketemukan di air yang menggenang. Jika ingin menghemat biaya pakan ikan cupang, maka jentik nyamuk adalah salah satu solusinya. Jentik nyamuk adalah pakan ikan cupang yang paling murah. Kebanyakan petani ikan cupang hias mendapatkannya dengan mencari di got atau parit.
Pemberian jentik nyamuk jangan berlebihan karena jentik nyamuk yang tidak termakan akan berubah menjadi nyamuk. Berikan jentik yang berupa larva (berdiri terbalik di permukaan air), bukan kepompong  (bulat tampak seperti bengkok). Jentik yang sudah berubah menjadi kepompong tidak baik untuk cupang, karena bisa menyebabkan perut buncit dan akhirnya mati.
Tips untuk memilih jentik nyamuk. Jentik nyamuk yg diambil dari alam biasanya masih kotor dan bercampur dgn larva hewan lain. Masukkan jentik nyammuk ke air es, secara otomatis mereka akan teler, jentik nyamuk akan mengendap ke dasar sedangkan Non-jentik nyamuk akan mengambang. Jentik nyamuk diambil dgn saringan halus, lalu dimasukan ke dalam air yg telah ditetesi PK, dosis 1/2 tetes tuk ember ukuran 15 liter, ini tuk "membangunkan" jentik nyamuk, setelah itu dicuci dgn air bersih dan siap disajikan
2. Kutu Air (Water Flea)

Kutu air merupakan makanan yang paling baik diberikan kepada anakan cupang yang sudah menetas setelah kurang lebih 4 hari. selain itu ikan cupang yang sudah dewasa juga menyukai kutu air jadi baik juga diberikan kepada ikan cupang yang sudah dewasa. Kelebihan dari kutu air ialah memiliki sangat banyak protein yang dibutuhkan oleh anakan cupang dan juga mudah dicerna, oleh karena itu sangat direkomendasikan jika anakan cupang diberikan kutu air sebisa mungkin,
Kutu air juga tersedia dari alam atau dibeli di pedagang ikan. Namun ktu air tidak selalu tersedia di alam, budidayanya pun cukup sulit sehingga harganya cukup mahal di pasaran. Contoh kutu air adalah moina dan daphnia.

3. Cacing Sutra (Res Water Worms)   

Cacing ini sangat mudah ditemukan, baik di alam (biasanya di bantaran kali) atau di pedagang. Selain teksturnya halus, harganya terbilang murah. Jumlahnya biasa menurun ketika musim hujan.
Pakan ikan cupang yang satu ini sangatlah bagus untuk mempercepat pertumbuhan ikan cupang dan membentuk ikan cupang kedalam bentuk yang sempurna. Tipe makanan yang satu ini adalah tipe makanan alami selain jentik nyamuk. Dibalik keunggulannya tersebut, cacing sutra ini memiliki kelemahan yaitu membuat air menjadi lebih cepat kotor dari biasanya, karena itu usahakan sebelum memberikan pakan ini ke ikan cupang, alangkah baiknya dibilas terlebih dahulu agar ikan cupang bisa terhindar dari serangan penyakit.

4. Cacing Darah (Bloodworm)

Cacing ini sebenarnya tidak termasuk jenis cacing, tetapi larva jenis nyamuk Chironomus sp. dan biasanya dijual dalam bentuk beku. Meski proteinnya tinggi, tapi cupang biasanya tdk tertarik untuk memakannya, karena sudah mati.
Solusinya ialah memberikan cacing darah hidup. Cacing ini memiliki kemungkinan membuat perut cupang buncit, karena cukup keras untuk dicerna.

5. Artemia (Brine Shrimp)   
Artemia adalah embrio yang tadinya tertidur kemudian terbangun. Artemia dapat dijadikan pakan ikan cupang karena artemia termasuk udang primitf yang terbentuk melalui proses metamorphosis ketika mereka bebas berenang.
Pemberian artemia kepada ikan cupang harus sesuai dengan takaran dan jangan terlalu banyak karena bisa menyebabkan kematian pada ikan cupang. Artemia adalah makhluk hidup yang habitatnya di laut, oleh karena itu sebelum memberikan ikan cupang makan artemia, usahakan di bilas terlebih dahulu agar kadar garamnya tidak terlalu banyak.

6. Microworms  
Cacing yg sangat halus, dan berwarna putih atau krem. Cocok untuk anakan atau dewasa. Cacing ini termasuk mudah dalam membudidayakannya.
Microworms adalah makanan alami termurah yang dapat kita kultur sendri dengan mudah dan hanya memerlukan tempat kecil untuk berkembang biak. Cukup dengan satu kali membeli atau menyiapkan starter maka kita sudah mempunyai stok pakan hidup untuk selamanya . Burayak ikan cupang dari umur 3 hari samapai 10 hari merupakan saat-saat kritis dimana saat itu burayak sudah memerlukan makanan karena cadangan kuning telurnya sudah habis dan memerlukan makanan dari luar. untuk itu diperlukan makanan yang ukurannya sangat kecil. Microworm sangat aktif meliuk-liukan tubuhnya sehingga sangat menarik perhatian burayak yang lapar untuk melahapnya.
Efek yang dihasilkan ketika burayak diberi pakan berupa microworm antara lain meningkatkan tingkat pertumbuhan burayak, meningkatkan kecerahan warna, dan meningkatkan kesehatan.



DAFTAR PUSTAKA
7 jenis makanan cupang. http://cupangpontianak.blogspot.com/2012/01/7-jenis-makanan-cupang.html. Diakses pada tanggal 17 Desember 2012. Pukul 21:00
88DB. Pakan ikan cupang hias. http://id.88db.com/Asosiasi-Komunitas/Yayasan-Pengobatan-Kesehatan/ad-724214/. Diakses pada tanggal 17 Desember 2012. Pukul 21:00
Baca kata. Pemijahan ikan cupang hias dan budidayanya. http://baca-kata.blogspot.com/2011/10/pemijahan-ikan-cupang-hias-dan-budidaya.html. Diakses pada tanggal 17 Desember 2012. Pukul 21:00
Anjani fairuz’s blog. Microworm => Pakan hidup burayak. http://anjanifairuz.blogspot.com/2012/11/microworm-pakan-hidup-burayak-pakan.html. Diakses pada tanggal 17 Desember 2012. Pukul 21:00
Benz betta bandung. Microworms makanan abadi untuk burayak (anak cupang). http://benzbetta.blogspot.com/2011/06/microworm-makanan-abadi-untuk-buyarak.html.
Budidaya cupang. Jenis pakan ikan cupang. http://budidaya-cupang.blogspot.com/2012/01/jenis-pakan-ikan-cupang.html. Diakses pada tanggal 17 Desember 2012. Pukul 21:00
Hewan. Habitat dan perilaku cupang.        http://abiholmes.blogspot.com/2011/11/habitat-dan-perilaku-cupang.html. Diakses pada tanggal 17 Desember 2012. Pukul 21:00
Info kita. Budidaya ikan cupang. http://www.infokita.web.id/2011/06/budidaya-ikan-cupang.html. Diakses pada tanggal 17 Desember 2012. Pukul 21:00

0 komentar:

Posting Komentar